26 March 2018

SETELAN LOMBA LOVEBIRD JAWARA, DAN MENGENALI KARAKTER LB BASAH DAN LOVEBIRD PANAS

Banyak sobat kicau mania pemain lovebird bingung akan setelan lovebird lomba, dan tipe karakter lb nya, karena tipe karakter berpengaruh terhadap setelan lovebird kita, apakah karakter lb tipe basah atau karakter lovebird tipe panas. Bagi beberapa sobat kicau untuk membedakan karakter lovebird basah atau panas masih sulit, karena banyak kawan saya hanya tertuju mencari karakter lovebird konslet, karakter lovebird paruh putih atau patuh merah, karakter lovebird berdasarkan warna bulu, karakter lovebird fighter. Namun masih sedikit yang mendalami karakter lovebird berdasarkan tipe basah atau panas. Disi akan saya jelaskan tentang karakter lb basah dan panas.
Untuk  Mengetahui Lovebird tipe panas atau dinginmemerlukan ketelitian dalam perawatan sehari-hari karena tujuan dari mengetahui karakter lb basah atau panas untuk menyesuaikan rawatan hariannya.


kurniawanjaka.blogspot.com

Lovebird Tipe Basah


Keseharian lb tidak bergantung terhadap kondisi panas matahari, dan untuk lb jenis ini memiliki ciri-ciri :

  1.  Saat buka krodong pagi hari bulu bangun atau mengembang, namun burung tidak galak
  2. Jika dijemur sedikit lebih lama, lb akan gelisah
  3. Jika diberikan cepuk mandi maka burung akan suka dan langsung mandi
  4. Jika mandi semprot burung anteng

 Lovebird tipe kering


Memerlukan sinar panas matahari lebih lama, dan untuk lb jenis ini memiliki ciri-ciri :
  1.  Saat pertama buka krodong, sayap mengapit rapat dan rapi
  2. Jika dijemur lama, burung kuat dan anteng
  3. Jika diberi cepuk mandi, burung tidak akan langsung mandi
  4. Disemprot air lb akan menghindah dan tidak anteng



Setingan Lomba Lovebird Tipe Basah


Dalam kesehariannya lb tipe basah menyukai hawa dingin, dan biasanya saat akan digantangkan lb tipe ini harus dijemur dahulu untuk menaikan birahinya maka seringkali lb tipe ini terlambat jalan. Saat mau berangkat ke gantangan burung kering, namun krodong disemprot basah agar sejuk. Sampai dilokasi lomba, krodong dibuka dan burung dimandikan lalu dijemur, jika burung mulai ngekek 1-2 kali, langsung dikrodong. Jika naik gantangan baiknya tangkringan disemprot basah dan burung disemprot embun pada dada dan pungung.



Setingan Lomba Lovebird Tipe Panas



Dalam kesehariannya lovebird tipe panas suka dengan berjemur, birahi pada lb jenis ini gampang naik, jadi saat berangkat burung dimandikan dan dikerodong. Pada saat sampai lokasi lomba taruh di tempat yang panas atau dijemur, bila lb kelihatan kenceng (badan mengecil) maka mandikan , setelah kering krodong.





Baca Juga : Setelan Lovebird Paud Atau Balibu Agar Durasi Ngekek Panjang

Share this

0 Comment to "SETELAN LOMBA LOVEBIRD JAWARA, DAN MENGENALI KARAKTER LB BASAH DAN LOVEBIRD PANAS"

Post a Comment